Monster Hunter World Lunastra

Monster Hunter World Lunastra - Monster Hunter adalah serial game RPG yang memiliki tujuan untuk memburu monster sesuai dengan namanya. Game yang pertama kali adalah monster hunter yang dirilis dalam PlayStation 2 tahun 2004. 
Lunastra
Foto: www.express.co.uk
Monster Hunter merupakan salah satu game yang terlaris bagi peminat RPG, Monster Hunter juga terkenal dengan Monster – Monster nya yang sulit dilawan dari generari pertama (Monster Hunter 2004) sampai generasi yang sekarang yaitu generasi ke-5 (Monster Hunter: World). Disini kita akan membahas tentang monster yang baru ini dirilis yaitu Lunastra. Lunastra pertama kali diperkenalkan dalam Monster Hunter 2

Dalam franchise serial game Monster Hunter, Lunastra merupakan pasangan dari Teostra

Detail & Lokasi Lunastra Dalam Monster Hunter World

Lunastra dapat dijumpai di Elde Recess dan Wildspire Waste. Tidak dapat dijumpai begitu saja karena Lunastra merupakan salah satu Elder Dragon.

Pertama kali kita akan diberikan special assignment yang akan meminta kita untuk hunt Teostra yang sedang roaming di Wildspire Waste oleh Huntsman. Setelah itu kita akan menerima special assignment dari Second Fleet Master. Kita akan menerima quest Pandora’s Arena. 
Tempered Lunastra
Foto: www.locosxlosjuegos.com
Kita akan ke special arena dan menjumpai Teostra yang sudah kita lawan sebelumnya didatangi Nergigante dan Lunastra dating membantu Teostra. Dari situ kita akan diminta untuk repel Teostra, Nergigante, dan Lunastra.

Jika sudah selesai quest tersebut kita akan menerima Temporal Mantle dan menerima quest “No Remorse No Surrender”. 

Info Kombat Lunastra

Lunastra menggunakan elemen Api
Kebal dengan Api (jadi tidak direkomendasikan menggunakan senjata dengan elemen Api)
Kelemahannya adalah Es dan Dragon
Ailment yang mempan adalah Blast dan Stun
Titik kelemahannya adalah Kepala, Sayap, dan Ekor
Ekor Lunastra dapat dipotong untuk di crave/loot
Dibandingkan dengan Teostra, Lunastra lebih banyak menggunakan close cobat daripada long rage, Ekor Lunastra memiliki hitbox dan range yang lumayan besar dan setelah itu akkan muncul api biru yang akan mengakibatkan Heat Damage.
Lunastra
Foto: www.truetrophies.com
Bagi pengguna Melee Weapon  harus memperhatikan gerakan close combat Lunastra, sedangkan bagi pengguna Long Range Weapon Lunastra biasanya menggunakan Flame Thrower yang dapat menjangkau cukup jauh dan juga akan melakukan Hand/Paw Slam yang juga memiliki damage yang cukup besar.

Untuk SuperNova Lunastra, sayangnya Heat Damage tidak dapat dihindari jadi pastikan sudah tersedia Cool Drink dan Fireproof Mantle, perlu juga menyediakan Astera Jerky ataupun Immunity. 

Untuk melawan Lunastra kita pastinya memerlukan banyak Mega Potion dan Life Powder untuk membantu team. Pastikan untuk meng-stock yang banyak karena sebagian dari pukulan Lunastra yang memiliki Hitbox yang terlalu besar. 

Sama halnya seperti Teostra, Lunastra memiliki percikan api biru di sekeliling nya
Saat Supernova akan ada beberapa api biru yang memiliki damage besar dan juga kita akan terkena Fireblight, kita bias meledakkan api tersebut menggunakan Bomb Pod ataupun Crystalburst.

Hati-Hati saat ingin melawan Lunastra dan Teostra secara bersamaan, karena Lunastra dan Teostra memiliki Bond Attack yang dimana keduanya akan mengeluarkan ultimate nya. Lunastra akan mengeluarkan Supernova dan Teostra akan meledak untuk nge-ignite api biru Lunastra yang ada di sekitar area.

 Direkomendasikan untuk menggunakan Insect Glaive untuk melawan Lunastra karena pada saat Supernova pengguna Insect Glaive dapat melakukan vault untuk menghindari api biru sampai keluar arena ataupun untuk meng-attack Lunastra. Bagi user Melee Weapon yang menggunakan shield dapat meng-block ledakan Supernova Lunastra.

Terima kasih bagi yang sudah membaca Monster Hunter World Lunastra. Mohon maaf bila ada kesalahan. 

Comments